matematika aljabar, variabel,suku
matematika merupakan suatu ilmu yang pasti semua orang temui ketika mereka duduk
dibangku sd, smp, sampai sma. Kalo masalah perguruan tinggi tergantung
jurusan yang diambil masing-masing. Nah, mau ga mau kita juga harus
mempelajari materi dalam matematika itu. Kali ini yang kita bahas yaitu
mengenai Ajabar. Apa itu Aljabar?
Aljabar merupakan salah satu cabang matematika yang mempelajari penyederhanaan serta pemecahan masalah
menggunakan simbol yang menjadi pengganti konstanta atau variabel.
Unsur-Unsur Aljabar
1. Variabel, konstanta, faktor
Variabel/peubah adalah lambang pengganti
suatu bilangan yang nilainya belum diketahui dengan jelas, biasanya
dilambangkan dengan huruf kecil a, b, c, …, z.
konstanta adalah suku dari suatu bentuk aljabar dan berupa bilangan serta tidak memuat variabel.
Jika terdapat suatu bilangan a dan dapat
diubah menjadi a=p.q dimana a, p, dan q bilangan bulat maka p dan q
disebut faktor-faktor dari a.
contoh : 7x+3y+8x-5y+6
variabel : x dan y
konstanta : 6
7x dapat diuraikan menjadi 7x=7x.1 atau 7x=7.x sehingga faktor dari7x yaitu 1, 7, x, 7x
2. Suku Sejenis dan Suku Tak Sejenis
Suku merupakan variabel koefisien atau konstanta pada bentuk aljabar yang dipisahkan dengan operasi jumlah atau selisih.
Suku-suku sejenis merupakan suku yang
memiliki variabel dan pangkat dari masing-masing variabel yang sama.
contoh : 5x dan -3x, 2a² dan a², y dan 6y
Suku-Suku tak sejenis merupakan Suku yang memiliki variabel dan pangkat dari masing-masing variabel yang tidak sama.
contoh : 2x dan 3x², -7y dan -x²
Suku satu merupakan bentuk Aljabar yang tidak dihubungkan oleh operasi jumlah dan selisih. contoh : 2x, 4y, …
Suku dua merupakan bentuk Aljabar yang dihubungkan oleh satu operasi jumlah atau selisih. contoh : 2x-4y, a²-5, …
Suku tiga merupakan bentuk Aljabar yang dihubungkan oleh dua operasi jumlah atau selisih. contoh : 2x²+3×-1, 3x+4y-xy, …
0 komentar :
Post a Comment
Silahkan Berkomentar Sesuai Dengan Topik, Jangan Menggunakan Kata-Kata Kasar, Komentar Dengan Link Aktif Tidak Akan Dipublikasikan
ttd
Admin Blog